PEUGAH YANG NA,. PEUBUET LAGEI NA,. PEUTROEK ATA NA,. BEKNA HABA PEUSUNA,. BEUNA TAINGAT WATEI NA,.

Kamis, 16 Agustus 2012

                                     MELEMAHNYA NASIONALISME BANGSA
            InsyaAllah besok (Jum'at, 17 Agustus 2012) merupakan moment penting bagi seluruh  rakyat Indonesia, karena kita akan memperingati hari kemerdekaan Indonesia yang ke 67. Di hari kemerdekaan isebagaimana biasanya dilakukan Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih setelah itu untuk memeriahkannya dilanjutkan dengan lomba – lomba seperti lomba makan krupuk, balap karung, memasukkan benang ke jarum dan yang paling digemari orang adalah panjat pinang, akan tetapi mengingat dalam suasana bulan suci ramadhan maka kegiatan-kegiatan di atas otomatis tidak  bisa dilakukan.
Semua lomba di atas sudah menjadi tradisi orang Indonesia sejak dulu, selain lomba – lomba tersebut saat menjelang 17 Agustus masyarakat Indonesia biasanya juga mengibarkan Bendera Merah Putih dan atribut – atribut lainnya seperti banner atau spanduk bertuliskan semangat 1945. Tetapi coba kita lihat saat ini menjelang peringatan kemerdekaan Republik Indonesia setiap tahunnya semakin kurang meriah itu terbukti semakin jarang atau berkurangnya orang yang memasang Bendera Merah Putih atau Atribut yang bertuliskan hari kemerdekaan Republik Indonesia. 
Semoga ini bukan pertanda hilangnya rasa Nasionalisme atau rasa cinta kepada Tanah Air Indonesia, karena memperingati hari kemerdekaan merupakan kegiatan yang penting untuk mengenang jasa – jasa para Pahlawan kita yang dulu berjuang melawan para penjajah hingga mempertaruhkan nyawa Mereka untuk kemerdekaan Indonesia, oleh karena itu mari kita teruskan perjuangan Mereka untuk menjadikan Indonesia lebih baik lagi dan harum dimata dunia. Dirgahayu Republik Indonesia ke 67.

Tidak ada komentar:

Read more: http://www.bloggerafif.com/2011/03/membuat-recent-comment-pada-blog.html#ixzz1M3tmAphZ